Jakarta, memang tempat tinggalku dan sejak lahir aku sudah berada di Ibukota Negara Republik Indonesia ini. Mau cari apa saja juga pasti ada dan belum tentu gratis untuk mendapatkannya. Waktu aku masih cilik, Jakarta menjadi primadona para perantau.
Mereka datang dari berbagai pulau yang terdapat di gugusan nusantara ini dan mencoba mengais rejeki di kota yang katanya lebih kejam dari ibu tiri ini. Kemudian setelah mereka sukses, mereka datang ke daerah masing-masing lalu membawa kerabat dan saudara ke Jakarta.
kota Jakarta - doc pribadi |
Jadinya, semakin hari Jakarta semakin banyak penduduknya. Kalau sekarang, sepertinya Jakarta sekarang ada saingan sebagai tempat mencari pekerjaan, kota-kota besar di luar Indonesia karena kota-kota tersebut semakin memikat dan pendapatannya jauh lebih banyak dari Jakarta.
Kalau ditanya kenangan akan Jakarta? Wah banyak ! Justru kalau aku pergi jauh meninggalkan Jakarta lalu dapat kembali dengan selamat itupun sudah sangat senang. Walaupun setelah pulang berlibur atau pulang dari perjalanan jauh trus melihat gedung-gedung bertingkat pencakar langit itu, sudah senang akhirnya tiba juga di Jakarta. :D
Sejak kecilpun kalau ditanya tempat wisata di Jakarta, jawabannya tidak jauh dari Ragunan, Pantai Ancol, Taman Mini itu saja. Sekarang, mata aku terbuka ternyata di Jakarta juga punya tempat wisata sejarah yang menarik. Nyesel deh, kenapa ga tau dari dulu aja. Tapi ya, namanya nyesel itu selalu belakangan sih.
Aku ingat, pertama kalinya naik ojeg motor itu sewaktu ikut melihat rumah di Cengkareng. Selama tinggal di komplek perumahan di Kalibata , kan selalu jalan kaki sebentar lalu tunggu kopaja. Bayar pun masih Rp 100.- karena jaraknya dekat. Nah, di Cengkareng baru deh aku kenal dengan yang namanya ojeg motor dan itupun pertama kalinya naik. Rasanya? Ngeri. Duduk di belakang tapi tangan memegang besi yang ada di belakangku hihi, lucu kan?
Tetapi kalau sekarang, laju pertumbuhan motor di Jakarta sudah tinggi dan profesi ojeg pun sudah menjamur. Ojeg sekarang sudah menjadi alternatif dari para penduduk di Ibukota yang ingin segera tiba di sebuah lokasi agar tidak telat. Walaupun menggunakan ojeg juga, tetap saja ruas jalan selalu macet bahkan sampai jalan tikusnya!
Kalau sudah macet, kendaraan tidak bergerak sama sekali, kadang trotoar dijadikan jalan motor. duuh, aku kadang ngeri kalau ada motor yang lewat trotoar dan kasian juga dengan para pejalan kaki harus mengalah karena jalurnya dipakai motor yang melintas. Apalagi kalau malam harinya turun hujan, wah siap-siap saja esok pagi jalan macet tak bergerak!
Bicara tentang banjir, aku pernah ngalamin dampak dari banjir besar yang menggenangi sebagian kota Jakarta. Aku diturunkan ditengah jalan karena kemacetan yang sangat parah sehingga terpaksa aku jalan kaki. Ternyataaa, kemacetan itu terjadi karena dihadapan aku air sudah menggenang dan sangat tinggi. Jelas saja kendaraan tidak bisa melintas karena bila dipaksakan maka genangan air di jalan tersebut akan mencapai mesin mobil. Ya , dapat dibayangkan, kendaraan - kendaraan bertumpuk di pinggir jalan dan semua orang melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki berusaha menembus banjir yang mencapai pinggang orang dewasa.
Ada keunikan tersendiri, pertama kalinya di kota kelahiran yang menjadi ibukota negara Indonesia ini, terkena banjir besar. Aku beramai-ramai dengan warga yang lain naik diatas gerobak sampah yang ditutupi tripleks , lalu di tuntun oleh bapak-bapak yang berjalan dimuka dan dibelakan. Mereka berjalan melewati genangan yang makin dalam hampir sedada orang dewasa. Panik dan cemas karena gerobak ini berjalan oleng dan hampir saja terbawa arus ke pinggir jalan yang adalah rawa. Seru dan menengangkan, Jakarta dikepung banjir!
Di lain tahun, akses jalan menuju bandara tertutup total karena tergenang oleh banjir. Aku pun ikut dalam perjalanan dari Roxy menuju rumah di Cengkareng , ikut truk milik tentara melewati banjir hingga ke bandara. Luar biasa, hari itu menjadi hari libur nasional bagi ku dan teman-teman sekantor karena banjir. Belum lagi jalan Daan Mogot tak bisa sama sekali di lewat.
Apalagi ya selama tinggal di Jakarta? Tawuran , ya bener peristiwa satu ini terjadi pada saat aku pindah ke Cengkareng. Perkenalan diawali dengan tawuran. Ada-ada saja pemicunya, karena masalah pacar atau rebutan cewek, trus alasan ga permisi waktu lewat di tengah orang-orang yang lagi nongkrong di jalan, terlalu nge-gas motor di depan mereka trus jadi marah. Orangnya diciriin dan dikumpulin teman-teman yang lain untuk datang mengeroyoknya.
Masalahnya sepele dan jadi tawuran yang amat besar hingga membuat para orang tua kami dan polisi akhirnya turun tangan melerai. Berbagai macam gosip dan anceman penculikan hingga membuat keadaan semakin mencekam dan takut untuk keluar rumah. Apalagi, ada rumah tetangga yang disatroni dan dilempari dengan botol berisi bensin yang dibakar. Duuh , Tuhan, untung aja semua itu cepat berlarut hingga sekarang.
Banyak juga peristiwa-peristiwa sedih dari Jakarta , tetapi tetap saja pertumbuhan kota ini semakin cepat dan sepertinya selalu melupakannya. Kalau dibilang warga Jakarta tidak perduli, rasanya tidak juga. Masih ada orang-orang yang perduli dengan tetangganya dan orang-orang yang lebih menderita, Hanya saja tingkat tekanan yang tinggi membuat warganya semakin emosian, stress dan butuh hiburan lain untuk mengurangi tekanan yang telah mereka jalani.
Bagaimanapun, Jakarta selalu aku rindukan bila bepergian jauh dan berkata "Akhirnya aku pulang". Namun, entah kapan aku masih tinggal di Jakarta, mungkin saja semakin pesatnya pertumbuhan kota besar ini, memakan ruang yang lebih luas dan akhirnya menggusur rumah ku. Tidak masalah harus tinggal di mana, yang jelas Jakarta tetap menjadi bagian dari hidup ku karena disinilah aku lahir , dibesarkan dan hidup.
Salam untuk Jakarta tercinta
veronica setiawati